INOVASI “RAYUDIA” (RAJIN DATANG KE POSYANDU DAPAT HADIAH) SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KUNJUNGAN BALITA KE POSYANDU

Putri Yuriati, Nining Sulistyowati

Sari


ABSTRAK

Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) adalah salah satu bentuk pelayanan kesehatan masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kesehatan ibu dan anak. Kehadiran ibu dan anak dalam kegiatan Posyandu sangat penting untuk memastikan bahwa mereka mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal. Posyandu juga merupakan fasilitas kesehatan di tingkat masyarakat yang berfokus pada pelayanan kesehatan ibu dan anak, yang termasuk imunisasi, pemantauan pertumbuhan anak, penyuluhan gizi, dan pelayanan kesehatan dasar lainnya. Namun, di wilayah kerja Puskesmas Mekar baru tepatnya di posyandu Hang lengkir, kehadiran masyarakat di Posyandu masih rendah, terutama pada ibu balita. Oleh karena itu, dilakukan pengabdian masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan kehadiran masyarakat di Posyandu melalui berbagai strategi dan inovasi untuk meningkatkan cakupan kunjungan balita ke posyandu yaitu “RAYUDIA” (Rajin Datang Ke Posyandu Dapat Hadia). Kegiatan ini meliputi penyuluhan kesehatan, pemutaran video edukasi pada balita, serta peningkatan akses dan sosialisasi melalui media komunikasi lokal. Metode yang digunakan dalam pengabdian ini adalah dimulai dari tahap persiapan, sosialisasi dan tahap pelaksanaan kegiatan. Hasil kegiatan pengabdiaan kepada masyarakat yang telah dilakukan di posyandu Hang lengkir wilayah kerja Puskesmas Mekar baru didapatkan hasil evaluasi yaitu peningkatan cakupan Posyandu balita menjadi 55%, sehingga pemberdayaan masyarakat terbukti efektif dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dalam program kesehatan. Melalui pendekatan yang menggabungkan, komunikasi yang efektif, serta pemanfaatan teknologi, Posyandu di posyandu Hang Lengkir berhasil menarik lebih banyak pengunjung dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pelayanan kesehatan untuk balita.

Kata Kunci : Posyandu, Peningkatan kehadiran, Inovasi RAYUDIA

 

ABSTRACT

Posyandu (Integrated Service Post) is a form of public health service that aims to improve maternal and child health. The presence of mothers and children in Posyandu activities is very important to ensure that they receive optimal health services. Posyandu is also a health facility at the community level that focuses on maternal and child health services, including immunization, child growth monitoring, nutrition counseling, and other basic health services. However, in the working area of the Mekar Baru Health Center, precisely at the Hang Lengkir Posyandu, community attendance at Posyandu is still low, especially for mothers of toddlers. Therefore, community service is carried out which aims to increase community attendance at Posyandu through various strategies and innovations to increase the coverage of toddler visits to Posyandu, namely "RAYUDIA" (Rajin Datang Ke Posyandu Dapat Hadia). This activity includes health counseling, screening educational videos for toddlers, and increasing access and socialization through local communication media. The method used in this service is starting from the preparation stage, socialization and implementation stage of activities. The results of community service activities that have been carried out at the Hang Lengkir integrated health post in the Mekar Baru Health Center work area have obtained evaluation results, namely an increase in the coverage of toddler Posyandu to 55%, so that community empowerment has proven effective in increasing community participation in health programs. Through an approach that combines effective communication, and the use of technology, the Posyandu at the Hang Lengkir integrated health post has succeeded in attracting more visitors and increasing public awareness of the importance of health services for toddlers.

Keywords: Posyandu, Increasing attendance, RAYUDIA Innovation


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


Jurnal Pengabdian Masyarakat Anugerah Bintan is indexed by: