PENGARUH COUNTERPRESSURE TERHADAP NYERI PERSALINAN KALA I FASE AKTIF NORMAL DI PMB SRI REJEKI, PLUPUH, SRAGEN, TAHUN 2020
Sari
Latar Belakang; Ibu hamil yang melahirkan umumnya mengurangi nyeri persalinan dengan cara jalan-jalan disekitar ruangan, tetapi belum bisa menurunkan tingkat nyeri. Penanganan nyeri persalinan ada beberapa cara salah satunya counterpressure. Counterpressure adalah salah satu cara non farmakologi yang efektif dalam menurunkan nyeri persalinan. Tujuan; Mendeskripsikan hasil pemberian counterpressure pada nyeri persalinan kala 1 fase aktif di PMB Sri Rejeki, Plupuh, Sragen. Metode; Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif dengan jenis studi kasus. Penelitian ini mendeskripsikan pemberian counterpressure untuk menurunkan tingkat nyeri ibu bersalin kala 1 fase aktif dengan subyek penelitian 20 ibu bersalin normal kala 1 fase aktif di PMB Sri Rejeki pada bulan Januari 2020 yang telah memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi. Pengambilan data dilakukan dengan wawancara dan responden diminta melingkari skala nyeri numerik pada lembar observasi sewaktu kontraksi puncak. Pengolahan data yaitu secara naratif. Hasil; Sebelum dilakukan counterpressure skor nyeri adalah 8 dan 9 (nyeri hebat terkontrol) sesudah dilakukan counterpressure satu kali nyeri menjadi 6 (nyeri sedang) dan 7 (nyeri hebat terkontrol). Sesudah dilakukan counterpressure lima kali skor nyeri menjadi 5 (nyeri sedang). Kesimpulan; Adanya penurunan skala nyeri persalinan sesudah dilakukan counterpressure.
Kata kunci: counterpressure,nyeri persalinan
Background; Pregnant women who give birth generally reduce labor pain by walking around the room, but have not been able to reduce the level of pain. There are several ways to handle labor pain, one of which is counterpressure. Counterpressure is an effective non-pharmacological way to reduce labor pain. Objectives; Describe the results of counterpressure for labor pain during the 1st phase of the active phase in PMB Sri Rejeki, Plupuh, Sragen. Method; This study used a descriptive research design with a case study type. This study describes the provision of counterpressure to reduce the level of maternal pain during the first active phase with the study subjects of 20 normal mothers during the first active phase of PMB Sri Rejeki in January 2020 who have met the inclusion and exclusion criteria. Data were collected by interview and respondents were asked to circle a numerical pain scale on the observation sheet during peak contraction. Data processing is narrative. Result; Before counterpressure, the pain scores were 8 and 9 (severe pain was controlled). After one counterpressure, the pain was 6 (moderate pain) and 7 (controlled severe pain). After counterpressure, the pain score was 5 times (moderate pain). Conclusion; There was a decrease in the labor pain scale after counterpressure.
Key words: counterpressure, labor pain.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah. 2017. Rakerkesda Provinsi Jawa Tengah Tahun 2015.www.dinkesjatengprov.go.id. 15 Oktober 2019.
Dinkes Jateng (2018) Buku Saku Kesehatan Tahun 2018, Dinkes Jateng. https://dinkesjatengprov.go.id. Diakses pada 15 Oktober 2019.
Fraser M. D. Myles.2009. Buku Ajar Bidan. Jakarta: EGC.
Herowati (1999) “Pengaruh tehnik Efflurage Terhadap Tingkat Nyeri Akibat Kontraksi Braxton Hicks Pada Ibu Hamil di Puskesmas Mergangsari” Jurnal Riset Kesehatan 1999. Diunduh tanggal 27 Maret 2019.
Hutahaean, S. 2013. Perawatan Antenatal. Jakarta : Salemba Medica.
Judha, M., Sudarti dan Fauziah Afroh. 2012. Teori Pengukuran Nyeri & Nyeri Persalinan. Nuha Medika. Yogyakarta
Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2017. Profil Kesehatan Indonesia Tahun 2017. www.depkes.go.id. 10 Oktober 2019
Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2014. Pedoman Pelayanan Neonatal. www.depkes.go.id . 10 Oktober 2019
Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2013. Buku Saku Pelayanan Kesehatan Ibu di Fasilitas Kesehatan Dasar dan Rujukan. Jakarta : Kementrian Kesehatan.
Kusmiyati, Yuni, dkk. 2010. Perawatan Ibu Hamil. Yogyakarta : Fitramaya.
Lowdermilk, Deitra L. 2014. Keperawatan Maternitas.Elseiver. Edinburgh.
Manuaba, I.G. 2007. Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana Untuk Pendidikan Bidan. Jakarta : EGC.
Marmi. 2015. Asuhan Kebidanan pada Masa Nifas “Puerpurium Care”. Yogyakarta : Pustaka Pelajar.
Ma'rifah, A. R., dan Surtiningsih. 2014. Efektifitas Tehnik Counterpressure dan Endorphinnn Massage Terhadap Nyeri Persalinan Kala 1 Fase Aktif Pada Ibu Bersalin Di RSUD AJIBARANG
Mochtar. 2011. Sinopsis Obstetri : Obstetric Fisiologi, Obstetric Patologi. Jakarta : EGC.
Muchtar, dkk. 2014. Buku Ajar Kesehatan Ibu dan Anak. Jakarta : Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kesehatan.
Nurasiah, A., Rukmawati, A., dan Badriah, D.L. 2012. Asuhan Persalinan Normal Bagi Bidan. Bandung : PT Refika Aditama.
Nurjasmi, E., dkk. 2016. Buku Acuan Midwifery Update. Jakarta : PP IBI.
Prawirohardjo, S. 2014. Ilmu Kebidanan. Jakarta : Yayasan Bina Pusataka Sarwono Prawirohardjo.
Rejeki, S., Ulfa, N., dan Retno, K. 2013. Tingkat Nyeri Punggung Kala 1 Persalinan melalui Teknik Back-Effluerage dan Counterpressure. Jurnal Keperawatan Maternitas 1 (2): 124-133.
Rohani.2011. Asuhan Kebidanan Pada Masa Persalinan. Jakarta : Salemba Medika
Sari, E.P., dan Rimandini, K.D. 2014. Asuhan Kebidanan Persalinan (Intranatal Care). Jakarta Timur : CV. Trans Info Media.
Pasongli, S., Maria, R., dan Ellen, P. 2014. Efektifitas Counterpressure Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Kala 1 Fase Aktif Persalinan Normal di Rumah Sakit Advent Manado. Jurnal Ilmiah Bidan. 2 (2): 12-16.
IdaMaryati,dkk(2005)“EfektifitasTeknikMasase(counter-pressure) Terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Pada Fase Aktif Persalinan Normal di RuangBersalinRSUDMajalengkadanRSUDCideres” Jurnal Riset Kesehatan 2005, Diunduh tanggal 25 Oktober 2019.
Sukarni, I., dan Margareth. 2016. Kehamilan, Persalinan dan Nifas Dilengkapi dengan Patologi. Yogyakarta : Nuha Medika.
Varney, H., Jan, M. Kriebs, Carolyn, L.G. 2006. Buku Ajar Konsep Kebidanan. Edisi 4 Volume 1. Jakarta : EGC.
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Cakrawala Kesehatan is indexed by:





