ASUHAN KEBIDANAN BERKELANJUTAN PADA NY. S DAN BAYI NY. S DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN RIRIK PUJI LESTARI KOTA TANJUNGPINANG
Sari
Jumlah AKI di Kota Tanjungpinang pada tahun 2018 8/3.968 KH dan 2019 dari Januari – Agustus 5/2.531. Sedangkan AKB pada tahun 2018 sebanyak 5,749 dantahun 2019 dari Januari – Agustus 5,41 kelahiran hidup. Walaupun AKI dan AKB di Kota Tanjungpinang sudah menurun, tetap diperlukan asuhan kebidanan berkelanjutan. Asuhan ini diberikan bertujuan agar dapat memantau dan mendeteksi dini terkait kehamilan yang kemungkinan adanya masalah yang menyertai ibu dan bayi begitu juga saat proses persalinan, masa nifas hingga ibu menggunakan KB. yang diberikan secara menyeluruh dari mulai kehamilan, persalinan, nifas, dan bayi baru lahir. Laporan ini bertujuan untuk memberikan asuhan berkelanjutan pada Ny. S dan Bayi Ny. S di Praktik Mandiri Ririk Puji Lestari.
Penelitian ini menggunakan teknik observasional deskriptif dengan pendekatan studi kasus yang dilaksanakan pada bulan Maret s/d Mei 2021, subjek dari laporan ini adalah Ny. S dan Bayi Ny. S pengumpulan data dari hasil wawancara yang didapatkan dari anamnesa. Hasil pengkajian pada kehamilan, persalinan, nifas, bayi baru lahir dan kontrasepsi pada Ny. S dan bayi Ny. S tanpa ada penyulit.
Kesimpulan dari asuhan ini adalah telah dilaksanakan asuhan kebidanan secara berkelanjutan pada Ny. S dan bayinya yang dalam pelaksanaan tidak terdapat masalah. Saran penulis diharapkan dalam melakukan kunjungan dari masa kehamilan sampai nifas dan KB, agar masalah atau ketidaknyamanan subjek dapat segera teratasi dan tercipta rasa aman nyaman.
Kata Kunci : Asuhan, kebidanan, Berkelanjutan
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Depertemen…Kesehatan. 2013. Pedoman Pemantauan…Wilayah….Setempat Kesehatan…Ibu..dan..Anak..(PWS-KIA).Jakarta:………Depertemen Kesehatan.
Hasugian, S. 2017. Asuhan Kebidanan Berkelanjutan Pada Ny. T G1P0A0. Medan Klinik Bersalin Junita Br. Marpuang. Akademi Kebidanan
Jurnal Ilmiah Bidan. 2016. Faktor-Faktor Yang…Mempengaruhi...Pemberian Imunisasi..Hepatitis..B..0. Manado: Puskesmas.Kombos
Midasari, 2020. Asuhan Kebidanan Berkelanjutan Pada Ny. S G1P0A0. Tanjungpinang PMB Fitriani, SST. Akademi Kebidanan
Sulistyawati .,..Nugraheny,..E. 2015. Asuhan Kebidanan...pada....Ibu….Bersalin. Jakarta:.Salemba.Medika
Walyani, E.S., Endang, P. 2016. Asuhan Kebidanan Persalinan dan Bayi Baru Lahir. Yogyakarta: Pusaka baru
Walyani, E.S. 2015. Asuhan Kebidanan pada Kehamilan. Yogyakarta: Pustakabarupres
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Cakrawala Kesehatan is indexed by:





